October 08, 2015

Pengertian Travel Blogger dan Keuntungan Menjadi Seorang Travel Blogger

Dias Akhmad  |  at  October 08, 2015  |  ,  |  No comments
coinpayu

Saat ini jumlah blogger di Indonesia semakin meningkat secara signifikan. Tak hanya itu, tema artikel yang disajikan para blogger menjadi semakin beragam, mulai dari pengetahuan tentang mengurus anak (parenting), otomotif, restoran, cerpen, blogging, kuliner, travelling dan masih banyak lagi. Dan yang tengah trend saat ini adalah tentang travel blogger. Apa dan siapa itu travel blogger?, jawabannya akan sahabat temukan dalam artikel pengertian travel blogger dan keuntungan menjadi seorang travel blogger ini. Jadi mari teruskan membaca hingga usai. Selamat membaca.. 

Pengertian travel blogger

Travel blogger adalah seorang atau beberapa orang blogger yang menulis tentang kisah perjalanan atau travelling yang dilakukannya sendiri untuk bisa dibaca oleh orang lain yang membutuhkan informasi mengenai sebuah tempat, daerah atau negara yang dikunjunginya. Seorang travel blogger akan menceritakan setiap detail peristiwa, tempat, daerah, bahkan negara-negara yang pernah ia kunjungi, dengan ulasan yang menarik.


Apa menjadi travel blogger itu butuh biaya?

Seorang travel blogger sejatinya adalah seseorang yang memang suka jalan-jalan dan berbagi cerita. Aktivitas jalan-jalan atau travelling yang dilakukannya pada awalnya tentu dibiayai dengan uang sendiri. Namun jika nantinya blog nya telah menjadi semakin dikenal banyak orang, maka bisa jadi ia akan mendapatkan banyak uang baik dari Iklan, Sponsor dan lain-lain yang bisa digunakan untuk biaya perjalanan atau travelling yang dilakukannya dan menulis cerita baru. Jadi selain asyik jalan-jalan, juga bisa dapat uang dan berbagi cerita. Enak kan?

Lalu apa keuntungan menjadi seorang travel blogger?

Berikut adalah beberapa keuntungan menjadi seorang travel blogger :

1. Bisa setiap hari jalan-jalan
Namanya juga travel blogger, jadi setiap hari nya bisa diisi dengan perjalanan yang asyik dan seru. Menjelajah setiap tempat baru dan berjumpa banyak orang di berbagai tempat. Kalau sahabat adalah orang yang suka jalan-jalan atau berpetualang, maka profesi travel blogger akan menjadi sebuah pekerjaan yang sangat mengasyikkan.

2. Menyalurkan hobi menulis dan berbagi
Dengan menjadi travel blogger, maka kita juga bisa menuliskan setiap peristiwa yang kita alami selama perjalanan, mengabadikan sebuah tempat menakjubkan dalam foto dan sebagainya. Selain bisa menyalurkan hobi menulis, apa yang kita lakukan juga bisa menjadi manfaat dengan berbagi cerita dan informasi.

3. Sebagai portofolio
Jika kita melamar untuk menjadi seorang penulis di majalah atau surat kabar, maka biasanya kita harus memberikan bukti jika kita memang bisa menulis. Dengan memiliki sebuah travel blog maka kita bisa memberikan link blog kita sebagai bukti. Dengan demikian, personal branding kita akan meningkat sehingga lebih memilki peluang diterima.

4. Menghasilkan uang
Blog dengan content yang bagus dan bukan hasil copy paste dari blog orang lain akan lebih berpeluang di kunjungi banyak orang. Semakin blog kita populer di Search Engine seperti Google, maka akan semakin besar pula peluang kita untuk menghasilkan uang. Misalnya saja dengan memasang iklan, review sebuah lokasi wisata baru, menjual merchandise blog kita dan lain sebagainya.

5. Menjadi terkenal
Banyak orang yang terkenal karena blognya. Sebut saja misalnya Trinity Traveler yang berawal dari blog dan sekarang menjadi public figur. Ada juga Agus Mulyadi yang terkenal dengan sebutan Gusmul, menjadi terkenal karena blognya dan dipercaya sebagai penulis buku. Tentu masih banyak lagi contoh blogger yang menjadi terkenal karena blog nya. Bukan tidak mungkin jika tulisan kita bagus, maka kita dan blog kita akan menjadi terkenal.

6. Kesempatan keliling dunia
Jika travel blog (blog berisi tema travelling) milik kita telah menjadi besar dan terkenal, maka akan banyak kesempatan untuk bisa berkeliling ke berbagai tempat termasuk ke luar negeri. Banyak contoh travel blogger yang mendapatkan kesempatan dari sponsor untuk melakukan review sambil jalan-jalan keluar negeri. Sangat menyenangkan bukan?

Nah, sekarang sahabat blogger sudah tau kan pengertian travel blogger dan apa saja keuntungan menjadi seorang travel blogger. Jadi tunggu apa lagi, ayo jalan-jalan, ambil foto dan tuliskan pengalaman kita di travel blog kita. Semoga bermanfaat.

Pengertian Travel Blogger dan Keuntungan Menjadi Seorang Travel Blogger Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Aneka Pendidikan

Silahkan tinggalkan komentar Anda. Komentar yang mengandung konten promosi, link atau tautan, politik dan SARA tidak akan ditampilkan. Terima kasih.
EmoticonEmoticon