Untuk mendapatkan uang tak hanya bisa dilakukan dengan cara kerja keras banting tulang. Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan uang dengan cara yang baik dan cerdas, bahkan kita bisa menghasilkan uang hanya dengan menggerakkan ujung jari kita. Anda penasaran bagaimana caranya?, Anda akan menemukan jawabannya di akhir artikel ini. Selamat membaca.
Banyak orang bisa menghasilkan jutaan rupiah dari Internet. Hal ini membuktikan bahwa keberhasilan juga bisa diraih di dunia online. Jika orang lain bisa melakukannya, maka Anda juga pasti bisa melakukannya. Syaratnya Anda harus punya kemauan kuat untuk berhasil dan mampu menjalaninya prosesnya dengan baik dan sabar.
Ada yang menghasilkan banyak uang dengan menjual E-book, ada juga yang sukses dengan membuka toko online, ada yang sukses dengan menjadi Dropshipper online dan bahkan ada banyak orang yang mampu menghasilkan jutaan rupiah setiap bulannya hanya dengan menggerakkan ujung jari mereka di atas keyboard komputer atau keypad smartphone, siapa mereka?, jawabannya adalah para Blogger!.
Ya, menjadi Blogger adalah sebuah pilihan profesi yang masih jarang dilakukan orang. Hal ini berarti semakin cepat Anda memulainya dari yang lain, maka akan menjadi semakin baik karena belum banyak pesaing atau kompetitor. Jika Anda suka menghabiskan waktu berjam-jam untuk online di sosial media, maka ada baiknya Anda juga mencoba untuk lebih mengenal tentang blog.
Banyak manfaat yang bisa kita peroleh dengan sebuah blog. Kita bisa berlatih menjadi penulis yang baik, berbagi pengalaman dan apa yang kita ketahui, dan tentu saja penghasilan. Ya, kita bisa mendapatkan uang dengan sebuah blog. Yang kita lakukan hanyalah menggerakkan ujung jari kita di atas keyboard komputer atau smartphone untuk menulis artikel di blog kita.
Lalu bagaimana caranya kita bisa mendapatkan penghasilan dari sebuah blog atau dari aktivitas blogging yang kita lakukan?.
Pertama, kita bisa memasang iklan di blog kita. Nantinya setiap ada pengunjung atau pembaca blog yang mengklik iklan yang terpasang di blog kita, maka kita akan mendapat komisi. Kedua, kita juga bisa mereview produk sebuah perusahaan dan mendapat bayaran atau komisi dari perusahaan tersebut. Ketiga, kita bisa berjualan E-book jika kita mampu menulis E-book yang bagus dan layak untuk dijual kepada publik.
Namun harus kita ingat bahwa tak ada kesuksesan yang dicapai dengan begitu mudah dan instan. Semuanya membutuhkan proses. Ketekunan dan kesabaran adalah dua hal yang harus kita lakukan untuk menggapai kesuksesan di bidang apapun termasuk di dunia blogging.
Anda bisa mulai dengan membuat sebuah blog gratis di Blogspot.com, menulis artikel atau postingan secara teratur dan mendesign tampilan blog yang menarik. Jika Anda tak ingin direpotkan dengan design tampilan blog, Anda bisa menggunakan Jasa Make Over Blog. Degan begitu Anda bisa langsung fokus untuk menulis artikel di blog Anda tanpa harus pusing dengan design blog yang cukup rumit.
Jika blog kita telah dikenal banyak orang dan memiliki traffic yang besar, maka mendapatkan uang atau penghasilan dari sebuah blog adalah hal yang sangat menyenangkan. Selain bisa menyalurkan hobi menulis, kita juga bisa dikenal banyak orang dan mendapatkan penghasilan sekaligus. Semua dilakukan hanya dengan menggerakkan ujung jari ; mengetik sebuah artikel di blog kita. Semoga bermanfaat.
Silahkan tinggalkan komentar Anda. Komentar yang mengandung konten promosi, link atau tautan, politik dan SARA tidak akan ditampilkan. Terima kasih.
EmoticonEmoticon