June 28, 2016

3 Aplikasi Android yang Akan Membantu Anda Selama Perjalanan Mudik Lebaran

Dias Akhmad  |  at  June 28, 2016  |  , ,  |  No comments
coinpayu

Mudik adalah salah satu moment yang paling ditunggu-tunggu banyak orang setiap tahunnya. Ada jutaan orang di Indonesia yang akan mengadakan mudik lebaran ke kampung halamannya di seluruh penjuru tanah air. Jauhnya jarak yang harus dilalui bahkan tak jadi soal. 

Sebelum mudik, tentu ada banyak hal yang harus dipersiapkan, mulai dari memeriksa kondisi kendaraan yang akan dipakai mudik, pakaian yang akan dipakai selama di kampung halaman, bekal makanan dan minuman selama di perjalanan, dan tentu saja segala hal yang menyangkut kenyamanan selama dalam perjalanan mudik, termasuk aplikasi.



Bagi para pengguna Smartphone Android, ternyata ada beberapa aplikasi yang dapat sangat membantu selama dalam perjalanan mudik lebaran. Apa saja aplikasi-aplikasi tersebut?. 

Berikut Bayi Komputer tuliskan 3 aplikasi Android yang akan membantu Anda selama dalam perjalanan mudik lebaran :

1. Googla Maps
Setiap tahunnya, rute perjalanan dari dalam ke luar kota Jakarta selalu berubah meski tak signifikan. Namun demikian, perubahan geografis lain ternyata juga sangat berpengaruh terhadap ingatan Anda. Peta online seperti Google Maps bisa menjadi patokan yang paling akurat saat Anda mulai lupa dengan rute yang Anda lalui dan kehilangan arah.


2. PertamniaGo Mobile
Bahan bakar kendaraan adalah hal yang juga harus sangat diperhatikan. Jika salah perhitungan, bisa-bisa Anda dan keluarga bermalam di pinggir jalan karena kendaraan yang Anda pakai mogok, sebab kehabisan bahan bakar. Selain memastikan jarak tempuh dan kapasitas bahan bakar, ada baiknya Anda juga memasang aplikasi PertaminaGo Mobile.

Aplikasi PertaminaGo Mobile adalah sebuah aplikasi yang disediakan secara gratis oleh PT. Pertamina untuk memberikan petunjuk lokasi SPBU terdekat, lengkap dengan petunjuk arah yang harus Anda tuju. Selain itu, aplikasi ini juga memberikan informasi terkini terkait arus lalu lintas.

3. Toilet Rate Mudik
Toilet adalah salah satu tempat yang paling dicari saat Anda berada di perjalanan. Saat Anda berada dalam kondisi "darurat", toilet adalah tempat yang ingin Anda temukan secepatnya. 

Aplikasi Toilet Rate Mudik membantu Anda menemukan toilet terdekat, disertai petunjuk arah dari lokasi dimana Anda berada saat itu. Di dalam aplikasi ini, Anda juga bisa memberikan input toilet bersih baru sehingga databasenya semakin luas, untuk membantu pemudik lain menemukan toilet dengan kualitas baik.

Demikian artikel tentang 3 aplikasi yang akan membantu Anda selama perjalanan mudik lebaran. Semoga bermanfaat.

3 Aplikasi Android yang Akan Membantu Anda Selama Perjalanan Mudik Lebaran Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Aneka Pendidikan

Silahkan tinggalkan komentar Anda. Komentar yang mengandung konten promosi, link atau tautan, politik dan SARA tidak akan ditampilkan. Terima kasih.
EmoticonEmoticon